Banyuwangi – Ratusan personel Polresta Banyuwangi mengikuti donor darah Rabu (19/6). Kegiatan sosial yang diselenggarakan di Mapolresta Banyuwangi tersebut menghasilkan 247 kantong darah yang lantas disumbangkan ke Palang Merah Indonesia (PMI) Banyuwangi.

Ratusan kantong darah tersebut merupakan wujud kepedulian anggota Polri kepada masyarakat. Selain itu, untuk memenuhi kebutuhan stok darah PMI.

”Ini wujud kepedulian anggota Polri dalam dunia kesehatan, khususnya untuk masyarakat yang membutuhkan sumbangan darah,” ujar Kasidokkes Polresta Banyuwangi Penata Nur Prasetyo Hadi.

Prasetyo mengatakan, kegiatan donor darah ini juga merupakan rangkaian peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Bhayangkari.

”Terkumpul 247 kantong darah yang kami sumbangkan ke PMI untuk keperluan masyarakat yang membutuhkan sumbangan darah,” kata pria yang karib disapa Pras tersebut.

Donor darah ini juga sebagai bentuk pengabdian personel Polri. Karena selain melakukan penegakan hukum, personel Polri juga harus bisa bermanfaat untuk masyarakat.

”Semoga ini bisa benar-benar membantu masyarakat, khususnya yang membutuhkan darah,” terangnya.

Selama rangkaian HUT Bhayangkara, Dokkes Polresta Banyuwangi juga mengadakan berbagai kegiatan sosial. Mulai dari pengecekan kesehatan ke rumah anggota yang sakit hingga membantu penghapusan tato secara gratis untuk masyarakat. ”Tentunya kegiatan ini sebagai wujud kepedulian dan bakti kami sebagai anggota Korpri dan Polri kepada masyarakat,” jelas Pras.

 

Polresta Banyuwangi, Kapolresta Banyuwangi, Kombes Pol Nanang Haryono, Kabupaten Banyuwangi, Pemkab Banyuwangi, Banyuwangi, Kota Banyuwangi, Blambangan, Polda Jatim, Jawa Timur, Jatim, Polres Banyuwangi, Resta Banyuwangi