REMBANG – Polres Rembang melalui jajaran Satlantas dan Si Dokkes menggelar tes kesehatan kepada sopir dan crew angkutan yang digunakan untuk mengangkut masyarakat umum di area parkir Bus Taman Kartini Rembang, Selasa (18/6/2024).

Kapolres Rembang AKBP Suryadi, S.I.K.,M.H. melalui Kasat lantas Polres Rembang AKP Sugito, S.H. menjelaskan agenda ini adalah merupakan kegiatan rutin Polres Rembang.

Untuk itu pihaknya bersama Si Dokkes Polres Rembang melakukan pengecekan kesehatan Pengemudi dan crew angkutan yang digunakan mengangkut masyarakat umum.

“ Tes Kesehatan dengan sasaran para sopir,crew angkutan tersebut dalam rangka memastikan kondisi sopir dan awak angkutan tersebut dalam keadaan sehat,” terang AKP Sugito.

“ Cek kesehatan bagi pengemudi bus ini sengaja kami gelar sebagai salah satu upaya untuk menciptakan rasa aman dan nyaman bagi pemumpang angkutan umum saat bepergian dengan bus,”pungkas Kasatlantas.

HUMAS POLRES REMBANG

 

Polres Rembang, Kapolres Rembang, AKBP Suryadi, Suryadi, Kompol Joko Lelono, Kabupaten Rembang, Pemkab Rembang, PolisiNgajiPolisiNyantri, Polda Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Luthfi, Wakapolda Jateng, Brigjen Pol Agus Suryonugroho, Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Satake Bayu, Jawa Tengah, Jateng, Kombes Pol Nanang Haryono